Home » Info & Tips » Pertolongan Pertama Ketika Kucing Mengalami Mencret atau Diare

Pertolongan Pertama Ketika Kucing Mengalami Mencret atau Diare

Mencret atau diare bukanlah suatu penyakit tetapi merupakan gejala dari suatu penyakit. Kucing yang mengalami mencret atau diare ditandai dengan adanya  perubahan pada feses atau tinja kucing yang lebih encer, berair atau bahkan cair dan terjadinya peningkatan frekuensi buang air besar yang berlebihan. Terkadang kucing yang mencret atau diare disertai rasa sakit ketika buang air besar yang ditandai dengan kucing mengejan atau menjerit ketika buang air besar. Biasanya diikuti juga dengan berubahnya warna feses atau tinja kucing  menjadi lebih terang atau lebih gelap dibandingkan dengan warna feses normal. Mencret atau diare pada kucing dapat terjadi tiba-tiba dan hanya berlangsung sebentar, bahkan dapat juga terjadi dalam beberapa minggu sampai beberapa bulan serta dapat berhenti seketika kemudian muncul lagi.

Gejala mencret atau diare pada kucing bervariasi menurut tingkat keparahannya. Bagian usus yang mengalami gangguan juga menentukan gejala yang ditunjukkan oleh kucing penderita, misalnya gangguan pada usus besar (kolon) akan menyebabkan gejala meningkatnya frekuensi pengeluaran tinja, terkadang disertai lendir atau darah, juga disertai sikap mengejan. Pada keadaan tertentu bisa dijumpai darah dalam feses kucing yang mengalami mencret atau diare.

Bentuk dan kondisi feses mungkin sulit diamati pada kucing yang tidak memiliki litter box (kotak pasir) di dalam rumah. Pada keadaan seperti ini, kondisi kucing yang nampak lemah, pendiam,l esu dan turunnya berat badan mungkin lebih mudah untuk diamati. Pada keadaan yang parah, kucing tidak dapat menahan diri untuk buang air besar sehingga ceceran kotoran (feses) bisa dijumpai dimana-mana (termasuk di dalam rumah) atau noda feses juga bisa diamati pada bulu sekitar ekor kucing.

Baca juga mengenai: Kenali Penyebab Kucing Mencret atau Diare

Tergantung dari penyebab dan tingkat keparahannya, beberapa kasus mencret atau diare tidak harus selalu ditangani dengan segera oleh dokter hewan. Walaupun terdapat gejala peningkatan frekuensi dan jumlah feses yang dikeluarkan dengan bentuk yang tidak normal, akan tetapi apabila kucing masih terlihat ceria dan masih mau beraktifitas normal, maka pemilik kucing bisa melakukan perawatan sendiri dirumah. Berikut ini beberapa tindakan yang bisa dilakukan sebagai pertolongan pertama ketika kucing mengalami mencret atau diare:

  1. Puasakan kucing selama 12 – 24 jam, namun air minum tetap diberikan secara tidak terbatas. Kucing muda cukup dipuasakan 12 jam. Pemuasaan bertujuan akan meredakan gejala diare, namun perlu dicatat bahwa pemuasaan tidak boleh lebih dari 24 jam karena akan berakibat buruk pada kucing.
  2. Berikan larutan elektrolit yang bisa dibuat sendiri dengan mencampur 900 ml air bersih dengan satu sendok makan gula dan satu sendok teh garam, letakkan pada tempat minum yang biasa dipakai kucing. Apabila kucing masih mau minum sendiri biarkan kucing minum sepuasnya, namun apabila kucing nampak malas minum sendiri, berikan (teteskan) menggunakan alat suntik tanpa jarum atau menggunakan sendok kecil. Larutan ini akan membantu mengganti cairan yang hilang karena diare.
  3. Untuk meredakan gejala diare bisa diberikan obat anti diare seperti Norit. Norit adalah obat sakit perut untuk manusia yang mudah dijumpai di apotek, toko obat maupun minimarket dengan harga murah. Obat ini berupa tablet yang berwarna hitam legam, merupakan karbon aktif (activated charcoal) yang dibuat dari bahan tumbuh tumbuhan yang diaktifkan. Bekerja dengan cara menyerap toksin atau produk bakteri dalam saluran pencernaan, oleh karena tidak diserap tubuh sehingga sangat aman dipakai bahkan jika kelebihan dosis. Cara pemberian adalah dengan mencampur 1 (satu) tablet Norit 125 gr dengan 10 (sepuluh)ml air putih. Untuk kucing kecil berikan 0,5 (setengah) ml larutan, sedangkan untuk kucing dewasa bisa diberikan 1 (satu)ml larutan, berikan 3 – 4  kali sehari. Perlu diketahui, setelah pemberian Norit maka tinja kucing akan berwarna hitam, ini adalah normal dan tidak perlu dikhawatirkan.
  4. Setelah pemuasaan, secara bertahap berikan makanan yang lunak dan mudah dicerna, misalnya daging ayam atau ikan yang direbus ( bisa dicampur dengan nasi putih).
  5. Dengan resep dari dokter hewan, apabila diduga diare disebabkan karena agen infeksi (bakteri atau jamur) maka dimungkinkan diberikan antibiotika atau anti parasit. Demikian juga dengan obat antiinflamasi untuk meredakan diare yang disebabkan adanya peradangan pada usus kucing. Apabila ada indikasi kekurangan vitamin B12 maka bisa diberikan suplemen vitamin B12.

http://maxshouse.com

Gambar 1 Pemberian cairan eletrolit pada kucing dengan syringe

Mencret atau Diare yang ringan biasanya dapat mudah disembuhkan tanpa perawatan khusus dari dokter hewan. Namun apabila dalam waktu 48 jam tidak ada perubahan berarti, atau apabila kucing terlihat lesu, muntah dan terlihat mengalami depresi, serta mengalami dehidrasi maka kucing harus segera dibawa ke dokter hewan. Cara mudah untuk mengetahui adanya dehidrasi adalah dengan mencubit dan menarik kulit kucing. Apabila setelah dicubit dan ditarik kulit kucing tidak segera kembali (tidak elastis) berarti kucing mengalami dehidrasi.

Sumber: http://emergencypetinfo.weebly.com

Gambar 2 Cara mengetahui kucing dehidrasi dengan melihat turgor kulit

Secara umum menemukan dan mengobati penyebab utama mencret atau diare sangat penting untuk mencegah terjadinya diare berkepanjangan yang akan mengganggu usus kucing secara permanen.

Baca juga mengenai: Tips Merawat Anak Kucing Baru Lahir

About Debby Fadhilah

Keahlian saya dibidang kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat (penyakit zoonotik) serta dibidang higiene pangan dan keamanan pangan (food safety) terutama pangan asal hewan. Saya juga sebagai Tenaga Ahli untuk pangan di PT. ASRInternasional Indonesia.
x

Check Also

9 Penyebab Rambut Kucing Rontok

Rambut merupakan bagian terpenting dari kucing. Rambut berfungsi untuk menutupi dan melindungi tubuh kucing dari ...

error: Content is protected !!