Home » Klinik & bedah » Pengobatan dan Pencegahan Ringworm

Pengobatan dan Pencegahan Ringworm

Ringworm pada anjing

Pengobatan ringworm

Meski secara alamiah ringworm jenis tertentu pada hewan dapat sembuh sendiri, namun pengobatan pada hewan penderita harus dilakukan. Terdapat dua reaksi utama yang dapat menghilangkan infeksi dermatofit yaitu:

  • Ada tahap transformasi infeksi secara spontan dari stadium anargen (aktif) menjadi stadium tak aktif (telogen) pada rambut
  • Terjadinya penghentian produksi keratin sebagai akibat dari reaksi peradangan yang intensif pada gelembung matrik rambut

Terdapat 4 kelompok obat yang dapat menghilangkan dermatofit yaitu sebagai berikut:

  • Iritan, dilakukan untuk membuat reaksi radang sehingga tidak terjadi infeksi dermatofit.
  • Keratolitik, digunakan untuk menghilangkan dermatofit yang hidup pada stratum korneum.
  • Fungisidal, secara langsung merusak dan membunuh dermatofit.
  • Merubah dari stadium aktif menjadi tidak aktif pada rambut.

Pengobatan ringworm pada hewan dapat dilakukan dengan 2 cara yaitu secara topikal dengan mengoleskan obat langsung pada bagian tubuh yang terinfeksi atau pengobatan per oral dengan cara memasukkan obat melalui mulut. Berikut ini beberapa pengobatan untuk ringworm pada hewan diantaranya:

  • Obat yang mengandung lemak, jodium sulfa atau asam salisilat
  • Perubahan kulit yang akut pengobatan dapat menggunakan asam borax 2-5 %, kalium permanganate 1:5000
  • Untuk luka yang menahun, kulit tebal, hiperpigmentasi dan keropeng dapat menggunakan Carbowax yang telah mengandung fungisida.
  • Obat lain yang dapat digunakan yaitu asam benzoate 6% dan resareinol 1-10%
  • Disamping obat oles yang disebutkan di atas dapat juga menggunakan gliserofulvin dan hasilnya memuaskan
  • Pada lesi kecil digunakan miconazole krim 2% atau larutan thiabendazole setiap hari sampai sembuh
  • Apabila lesi berkembang digunakan 0,5% sulfur atau 1:300 larutan captan sebagai pencuci 2 kali seminggu
  • Pada penyakit kronis dapat diberikan obat sistemik seperti microcrystalin griseofulvin
  • Pada hewan yang resisten terhadap griseofulvin dapat diberikan ketoconazole 10-30 mg/kg bb/ hari, walaupun obat ini belum dibuktikan pemakaiannya untuk hewan, natamycin dan azole peroralmaupun intravena

Baca juga mengenai: Agen Penyebab Ringworm dan Cara Penularannya

 

Pencegahan dan Pengendalian

  • Pencegahan yang dapat dilakukan adalah menjaga kesehatan, menjaga sanitasi dan kebersihan lingkungan maupun hewannya.
  • Mencegah penyebaran penyakit sehingga tidak terjadi endemik apabila ada hewan yang terinfeksi dengan cara mengisolasi hewan yang terinfeksi dan melakukan desinfeksi pada lokasi yang diduga menjadi sumber spora.
  • Perbaikan gizi hewan dan tata laksana pemeliharaan yang baik.
  • Hewan peliharaan seperti anjing dan kucing harus dirawat secara baik dengan cara memandikan secara teratur, pemberian makanan yang sehat dan bergizi.
  • Sedangkan untuk ternak sapi khususnya sapi perah harus sering dijaga kebersihannya dengan memandikan secara teratur, lalu diberikan konsentrat, rumput dan vitamin seperlunya.
  • Vaksinasi merupakan salah satu upaya pencegahan, namun memerlukan biaya yang relative mahal.

Baca juga mengenai: Gejala Klinis dan Diagnosa Ringworm

 

 

Sumber:

Ahmad R Z. 2009. Permasalahan & Penanggulangan Ring Worm Pada Hewan. Lokakarya Nasional Penyakit Zoonosis. Balai Penelitian Veteriner. Bogor.

Boel  T. 2009. Mikosis superficial. Fakultas kedoteran gigi. Universitas Sumatera Utara.

Quinn P J, Markey BK, Carter ME, Donnely WJC, Leonard F C and Maghire D. 2002. Veterinary Microbiology and Microbial Disease. Blackwell Science Ltd. Blackwell Publishing Company Australia.

 

About Debby Fadhilah

Keahlian saya dibidang kesehatan hewan dan kesehatan masyarakat (penyakit zoonotik) serta dibidang higiene pangan dan keamanan pangan (food safety) terutama pangan asal hewan. Saya juga sebagai Tenaga Ahli untuk pangan di PT. ASRInternasional Indonesia.
x

Check Also

Tips Cara Mengatasi Kerontokan Pada Rambut Kucing

Kerontokan pada rambut kucing merupakan salah satu permasalahan yang sering terjadi pada kucing. Rambut kucing ...

error: Content is protected !!